Teori komunikasi selalu berkembang mulai dari teori komunikasi klasik sampai degan teori komunikasi kontemporer yang membawa perubahan besar pada bidang ilmu komunikasi. Buku komunikasi kontemporer ini merupakan gambaran tentang bagaimana ilmu komunikasi bergerak dengan cepat yang dipengaruhi oleh berbagai faktor diantaranya peneliti komunikasi semakin menunjukkan eksistensi serta produktivitasnya dalam menghadapi masalah atau persoalan-persoalan komunikasi dalam berbagai aspek. Perkembangan ilmu ini, juga dipengaruhi oleh kehadiran media sosial, hingga memberikan peran dalam mengimbangi perkembangan teknologi komunikasi.