No Image Available

The Miracle Of Fast

 Penulis: Amirulloh Syarbini  Kategori: Kepercayaan  Penerbit: Gramedia Pustaka Utama  Negara: Indonesia  Bahasa: Bahasa Indonesia  Tags: keajaibankesehatanpuasa |
 Deskripsi:

Kalau Anda merasakan kesusahan dan kesempitan hidup, buku inilah jawabannya. Kalau Anda sedang ditimpa pelbagai penyakit dan ingin segera sembuh, buku inilah obatnya. Kalau Anda ingin lancar rezeki dan cerdas otak, buku inilah solusinya. Dan, kalau Anda merasa tidak pernah bahagia, meskipun hidup Anda sudah melimpah harta, buku ini layak Anda baca dan amalkan isinya.” —Prof. Dr. H. Sholeh Hidayat, M. Pd., Rektor Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Serang. “Tampaknya tidak berlebihan kalau buku ini dikatakan berhasil mengungkap pelbagai keajaiban puasa, baik dari aspek agama, medis, maupun psikologis. Bagi Anda yang ingin mengetahui pelbagai keajaiban tersebut, saya merekomendasikan untuk membaca buku ini.” —Prof. Dr. H. Udi Mufrodi, M.A., Dekan Fakultas Ushuludin dan Dakwah IAIN Sultan Maulanan Hasanudin Banten. “Dalam Islam, puasa tidak sekadar menahan makan dan minum an sich, tapi bagaimana ia mampu melahirkan kemuliaan akhlak, ketenangan rohani, dan kesehatan fisik serta psikis. Buku ini berusaha memandu kita untuk melakukan puasa berlandaskan etik keagamaan agar terwujud kesuksesan umat Islam dalam arti yang sesungguhnya.” —Dr. H. Bunyamin Alamsyah, SH., MH., Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Al-Musdariyah Kota Cimahi.


 Back